Selamat Datang di Kehamilan Bulan-1

Saat ini Mum memasuki sebuah perjalanan yang luar biasa dengan memasuki masa kehamilan di bulan pertama. Kami akan membantu Mum untuk memahami setiap fase yang akan Mum lalui, berbagai tips yang perlu Mum ketahui dan bagaimana cara menghadapi 9 bulan yang penuh keajaiban ini dengan tenang dan percaya diri.

Masa kehamilan dibagi dalam 3 Trimester:

  • Trimester pertama (0-12 minggu)
  • Trimester kedua (12-28 minggu)
  • Trimester ketiga (28-40 minggu)

Apa yang terjadi di Trimester Pertama?

Ini merupakan masa yang kritis karena berhubungan dengan proses pembentukan organ tubuh janin. Di akhir trimester pertama semua organ utama janin sudah terbentuk.

Perubahan tubuh ibu hamil di Trimester Pertama:

  • Pembesaran Rahim (uterus). Dalam keadaan tidak hamil, Rahim berukuran sebesar telur ayam dan akan bertambah seukuran telur bebek pada kehamilan 8 minggu dan mencapai ukuran sebesar telur angsa pada kehamilan 12 minggu.
  • Perubahan warna vagina dan sekitarnya. Meningkatnya suplai darah ke bagian vagina dan sekitarnya akibat hormon Estrogen menjadikan warna vagina menjadi lebih merah agak kebiruan.
  • Perubahan warna dan konsistensi leher rahim. Konsistensi leher rahim mengalami pelunakan dan warnanya berubah menjadi kebiruan.
  • Payudara menjadi lunak dan mulai membesar, puting susu dan daerah sekitar puting berubah menjadi lebih gelap.
  • Bercak-bercak kehitaman mulai tampak pada kulit dahi, pipi, hidung dan leher.

Morning Sickness

Ini adalah keluhan yang kerap dialami oleh ibu hamil yang biasanya diikuti dengan rasa tidak nyaman. Biasanya ditandai dengan mual dan muntah. Ada yang mengalaminya di pagi hari saja ada juga yang sepanjang hari. Gejala ini dirasakan pada usia kehamilan 4 minggu dan mencapai puncaknya pada 9 minggu.

Gejala morning sickness ini berhubungan dengan tingginya kadar hormon Human Chorionic Gondadotropin (hCG). Makin tinggi kadar hCG dalam tubuh makin besar kemungkinan ibu hamil tersebut mengalami morning sickness.

Apa dampaknya?

Biasanya membuat nafsu makan ibu hamil menurun sehingga kecukupan nutrisi yang harusnya diperoleh dari makanan tidak terpenuhi. Dalam trimester pertama, asupan nutrisi seperti vitamin dan mineral sangat berpengaruh pada pertumbuhan dan perkembangan janin meliputi organ tubuh dan sistem saraf janin terutama dalam trimester pertama ini.

Tips mengatasi Morning Sickness

  • Makan dalam porsi kecil tiap 1-2 jam.
  • Sediakan cemilan seperti biskuit. Makan cemilan tersebut pada pagi hari sesudah bangun tidur dan sebelum meninggalkan tempat tidur.
  • Makanan/minuman untuk meredakan mual seperti: pretzel atau biscuit yang tawar, buah segar, jus jeruk/lemon, sup sayuran, kentang dan agar-agar. Minuman jahe atau menghisap permen jahe juga bisa mengurangi rasa mual.

Pemeriksaan di awal masa kehamilan

Mum perlu memeriksakan kandungan (pemeriksaan Antenatal) secara teratur ke dokter atau bidan. Idealnya pemeriksaan ini dilakukan tiap 4 minggu hingga usia kehamilan 28 minggu. Pemeriksaan Antenatal meliputi pemeriksaan fisik di mana Mum akan diukur berat badan, tinggi badan, tekanan darah juga jantung dan paru.

Perkembangan bayi dalam kandungan

1. Periode pra-embrionik: Dimulai dari terjadinya pembuahan. Sel-sel dalam Zigot berkembang lebih cepat. Zigot ini menempel pada dinding rahim dan akan tumbuh menjadi embrio di minggu kedua sesudah pembuahan.

2. Periode embrionik: Masa embrio atau bakal janin, berlangsung dari minggu ke 3 hingga minggu ke 8.

3. Periode fetal (masa janin): Berlangsung dari usia kehamilan 10 minggu hingga lahir.

Perkembangan kehamilan minggu 1- minggu 4 

Dalam bulan pertama perkembangan pada kehamilan atau janin Mum sebagai berikut:

  • Bentuk embrio melengkung seperti huruf C.
  • Di bagian kepala mulai terbentuk bakal mata, telinga dan hidung.
  • Lengan dan tungkai masih berbentuk tunas atau tonjolan kecil.
  • Pembentukan otak, sistem saraf, jantung dan paru-paru dimulai.

Mum juga akan mengalami perubahan emosi yang sudah mulai terlihat. Kadang-kadang secara tiba-tiba merasakan sedih, marah, bahagia tanpa alasan yang jelas. Dukungan keluarga dan lingkungan sekitar akan banyak membantu. Usahakan juga agar Mum tidak beraktivitas terlalu berat yang dapat menimbulkan kelelahan.

Untuk melengkapi nutrisi penting di awal kehamilan Mum, tersedia Anmum Materna dengan Nuelipid yang mengandung Folat untuk pertumbuhan otak janin. Tersedia pilihan rasa Cokelat, Plain dan Strawberry White Chocolate.